Jennifer Anne Garner Biografi

Jennifer Anne Garner
Perempuan
Houston, Texas, AS, 17 April 1972







Biografi :
Jennifer Garner memiliki nama panjang Jennifer Anne Garner, lahir di Houston, Texas, Amerika Serikat, 17 April 1972. Ia adalah seorang model, aktris dan juga produser film. Akting terkenalnya saat memerankan Sydney Bristow, seorang agen CIA dalam serial TV, ALIAS (2001-2006).

Debut akting dilalui lewat serial TV yang diangkat dari buku Danielle Steel, berjudul ZOYA, menyusul kemudian serial TV, SIGNIFICANT OTHERS, TIME OF YOUR LIFE dan FELICITY. Berikutnya ia berperan dalam film komedi DUDE, WHERE'S MY CAR?, di mana ia berperan sebagai pacar Ashton Kutcher, yang dalam kehidupan nyata kini menjadi suami Demi Moore.

Pada 2001 Garner turut mendukung film perang PEARL HARBOR, bersama Josh Hartnett, Kate Beckinsale, Cuba Gooding, Jr., Jon Voight, Alec Baldwin dengan suaminya Ben Affleck sebagi bintang utamanya. Dan menyusul kesuksesannya lewat serial TV ALIAS.

Berikutnya mendukung film Steven Spielberg, CATCH ME IF YOU CAN (2002) dan bersama Ben Affleck membintangi DAREDEVIL (2003). Menyusul kemudian filmnya kepahlawanan ELEKTRA (2005) dan drama 13 GOING ON 30.

Sementara terkait kehidupan selebritisnya, Garner pernah menkah dengan Scott Foley, namun kemudian bercerai pada Maret 2003. Ia kembali menikah dengan aktor Ben Affleck pada 2005, hingga sekarang. Dari perkawianannya dengan Affleck, mantan pacar aktor Michael Vartan saat membitangi ALIAS ini dikaruniai seorang anak Violet Anne Affleck.

0 comments:

Posting Komentar